Laga Bola – Vincent Partosoebroto sedikit merasa kesulitan berkomunikasi dengan para pemain seleksi timnas pra-Olimpiade.Umumnya pemain yang mengikuti seleksi tidak menguasai Bahasa Inggris.
“Komunikasi dengan pemain lokal sangat sulit karena mereka tidak bisa Bahasa Inggris. Mereka hanya mengerti ‘pass’ dan ‘go’. Ya, bagi saya ini sangat menyulitkan,” ungkap Vincent.
Di luar itu, Vincent menilai para pemain lokal memiliki teknik yang bagus sehingga dia harus berjuang keras untuk lolos seleksi.
“Ada beberapa pemain yang memiliki teknik sangat bagus, tapi secara umum mereka semua bagus,” ungkap keturunan Jawa-Belanda ini.
Vincent juga memuji pelatih Alfred Riedl dalam memimpin seleksi timnas Pra-Olimpiade. Pria asal Austria ini disebut memiliki kedisiplinan dan teknik yang baik.
“Saya rasa dia pelatih terbaik yang pernah dimiliki Indonesia. Dia pelatih yang sangat disiplin dan memiliki teknik sepakbola yang bagus,” puji Vincent.
Dalam sesi latihan pagi tadi, Vincent sempat pemanasan dan latihan finishing di depan gawang sekira 30 menit, sebelum istirahat di dalam ruang ganti.
“Saya merasa pusing saat latihan tadi karena cuaca tidak bagus dan saya tidak terbiasa.Saya tidak bisa bermain hari ini, mungkin besok istirahat dan lusa bisa bermain lagi, juga kenal pemain lebih banyak lagi serta melihat permainan dan kualitas mereka.”