Laga bola – Pemain termahal di dunia, Cristiano Ronaldo ternyata tidak silau dengan pencapaian Lionel Messi. Dengan lugas, pemain Real Madri itu tidak ambil pusing jika prestasinya selalu dilampaui Messi.

Menengok ke belakangan, pencapain individual Ronaldo dan Messi tidak jauh berbeda. Baik Messi dan Ronaldo sama-sama memiliki catatan yang mengkilap di musim ini. Baik Messi dan Ronaldo bersaing ketat di daftar topskor La Liga edisi 2010/11 kali ini. Ronaldo yang mengkoleksi 22 gol dibuntuti Messi yang telah mengemas 19 gol.

Namun di musim ini, pencapaian Messi selangkah di depan Ronaldo. Contohnya, Messi sukses meraih Ballon d’Or dua musim beruntun. Lebih dari itu, hingga kini Messi pun masih konsen membawa Barcelona memimpin klasemen La Liga. Bahkan, Messi berhasil memukul Madrid dengan skor telak 5-0 di laga bertajuk El-Clasico medio November 2010 lalu.

Kendati Messi selangkah di depan, Ronaldo mengaku tidak memiliki obesesi apapun bersaing dengan Messi. Sebab tujuannya hanya sata menuntaskan dahaga gelar Madrid, baik di kancah domestik dan Eropa. “Saya tidak memiliki ambisi atau rivalitas langsung dengan Messi,” kata Ronaldo .

“Perasaan saya sama dengan pemain lain. Jelas, saya ingin menjadi yang terbaik dari semua pemain. Saya tidak pernah iri dengan Messi. Prioritas saya adalah La Liga dan Liga Champions, bukan raihan individual Ballon d’Or,” tegas Ronaldo mengakhiri

LEAVE A REPLY