Laga Bola – Kenyataan pahit harus diterima Maung Bandung, julukan Persib usai ditundukkan Arema Indonesia, Jumat (1/4/2011) di Kanjuruhan, Malang. Kekalahan 2-0 atas Singo Edan, julukan Arema membuat grafik permainan anak-anak Maung Bandung naik turun.

Hasil tanpa angka yang dibawa pulang dari Malang, bukan hanya membawa kepahitan. Posisi Persib di klasemen Indonesia Super League (ISL) juga kian tidak aman. Tercecer di urutan ke-8 yang hanya mengumpulkan 23 poin sangat tidak menguntungkan Persib. Sebab, kekalahan atas Arema memperpanjang rekor kekalahan di musim ini menjadi 9 kekalahan. Sedangkan sisanya Persib baru menuai enam kali menang dan lima kali draw.

Penyerang asal Brasil, Hilton Moreira mengaku ditekuk Arema sebagai hari yang sangat buruk bagi Maung Bandung. Dia tak habis pikir, pada babak pertama Persib harus kehilangan tiga pemain andalan yang terpaksa dibawa keluar lapangan dan satu pemain lagi, Markus tetap dipaksakan bermain hingga laga usai, akibat kuota pergantian pemain yang habis.

“Hari ini (kemarin-red), merupakan hari buruk bagi Persib. Kehilangan empat pemain di babak pertama, ini tidak masuk akal. Bagaimana mungkin itu bisa terjadi dalam sebuah pertandingan? Meski begitu, saya cukup senang karena walaupun kalah. Ada usaha untuk membalas ketertinggalan. Kita terus berusaha menyerang, walaupun hasilnya tidak terjadi. Kita kurang tenang, atau mungkin memang Tuhan belun mengizinkan kita menang,” ungkap Hilton kepada wartawan.

Persib mengalami hari buruk bukan kali pertama di putaran II ISL. Sebab, di kandang sendiri Matsunaga Shohei cs ditekuk tamunya Persija Jakarta pertengahan Maret silam dengan skor 2-3. Sempat menang 5-2 atas Persiwa beberapa hari kemudian, Persib menuai satu poin saat meladeni Persipura dengan skor akhir 2-2.

Kondisi ini membuat perjalanan Persib untuk meraih 5 besar kian terasa sulit. Sebab tim-tim lawan yang berada di bawah Persib sangat berpeluang karena unggul jumlah pertandingan.

Hilton sendiri mengakui kekalahan atas Arema membuat kepercayaan diri rekan-rekannya mulai mengendur. Dua gol tanpa balas yang bersarang di gawang Markus Horison membuat sirna harapan untuk menggapai urutan teratas ISL musim ini.

“Untuk pertandingan selanjutnya kita harus lebih baik dan dapat memenangkan pertandingan. Mudah-mudahan teman-teman bisa mengembalikan kepercayaan diri kembali, agar bisa bangkit dan melupakan kekalahan ini. Kami harus berusaha memperbaiki kekurangan, agar tidak kembali kalah,” jelas pemilik nomor punggung 10 ini.

Hilton hanya mampu berharap, pada pertandingan selanjutnya timnya mampu lebih baik. Seraya menambahkan, rekan-rekan satu timnya mampu membangkitkan kepercayaan diri dan motivasi, untuk kembali membawa Maung Bandung ke tren positif seperti pada laga sebelumnya.

Pelatih Persib Daniel Roekito kali ini melihat skenarion anak asuhnya tidak berjalan mulus. “Skenario yang saya jalankan tidak berjalan bagus. Apalagi banyak pemain yang cedera membuat saya harus mengganti pemain yang sebenarnya tidak harus diganti,” ujar Daniel.

Merujuk kekalahan atas Arema, Daniel mengaku timnya kurang beruntung dan banyak peluang yang terbuang sia-sia. “Pemain saya kurang beruntung. Banyak peluang bagus yang gagal,” tandas mantan juru taktik Persiba Balikpapan ini.

Di saat yang sama, Daniel yang sesumbar bakal menekuk Arema dengan alasan pernah menang saat menangani Persiba tidak terbukti di Kajuruhan.

LEAVE A REPLY