Laga Bola – Arsenal tidak akan diperkuat oleh Cesc Fabregas di sisa pertandingan Premier League musim ini. Cedera membuat musim kapten The Gunners itu berakhir.

“Musim Fabregas sudah berakhir dan itu juga berlaku untuk laga dia bersama tim nasional,” ujar manajer Arsenal Arsene Wenger di situs resmi klub.

Fabregas sendiri terakhir kali tampil adalah saat menghadapi Bolton pada 24 April silam. Kemudian ia absen sebanyak tiga pertandingan.

Kapten Arsenal itu sedianya tampil dalam laga melawan Newcastle, Minggu (15/5/2011) malam. Namun ia akhirnya absen karena cederanya kambuh lagi.

“Ia kembali cedera pada paha-nya dan dia tidak akan bermain bagi kami lagi musim ini. Dia juga tidak bisa bermain untuk Spanyol karena dia harus absen selama tiga hingga empat pekan,” lanjut Wenger.

Itu berarti Arsenal tidak bisa diperkuat pemain jebolan akademi Barcelona tersebut saat menghadapi Fulham yang merupakan laga terakhir tim London Utara itu Premier League musim ini. Fabregas juga tak bisa membela timnas Spanyol dalam laga persahabatan melawan Amerika Serikat dan Venezuela pada Juni mendatang.

Selain Fabregas, musim bagi Johan Djourou dan juga Samir Nasri kemungkinan juga telah berakhir. “Djouru kesempatannya kecil (untuk tampil lawan Fulham), dan Nasri peluangnya sangat kecil,” kata Wenger.

“Akan kita lihat bagaimana perkembangan kondisi Nasri, namun dia juga kemungkinan tak bisa memperkuat Prancis melawan Belarusia pada 3 Juni. Cedera Samir tidak se-serius yang dialami Fabregas,” tutup The Professor.

LEAVE A REPLY