Di bawah kepemimpinan Tito Vilanova, Barcelona mungkin akan memberikan lebih banyak tugas bertahan kepada Cesc Fabregas. Fabregas siap menerimanya meski itu berarti peluangnya untuk mencetak gol menjadi lebih sedikit. Dalam beberapa waktu terakhir, Fabregas memang lebih sering beroperasi sebagai gelandang yang bertipe menyerang. Saat membela Spanyol di Piala Eropa 2012, dia bahkan dijadikan “false nine” yaitu seorang pemain tengah yang berperan seolah-olah seperti striker. Tapi, situasinya sudah berubah sejak Vilanova duduk di kursi pelatih Los Cules. Vilanova meminta Fabregas untuk berperan sebagai holding midfielder, yang berarti Fabregas tak akan sering maju ke kotak penalti lawan. Fabregas dengan senang hati menerima tugas itu meski hal tersebut mungkin membuatnya tak bisa mencetak gol sebanyak musim-musim sebelumnya.

LEAVE A REPLY