Laga Bola – Striker Tottenham Hotspur Peter Crouch masih bungkam, usai kartu merah yang didapatnya saat melawan Real Madrid, dini hari tadi. Namun, kapten tim Spurs Michael Dawson membeberkan bahwa striker internasional Inggris sudah melayangkan permintaan maaf.

Pada laga leg pertama perempatfinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Crouch diganjar kartu kuning pertama di menit 8, usai melanggar Sergio Ramos. Tak disangka, wasit kembali mengeluarkan kartu kuning kedua untuk Crouch, hanya tujuh menit berselang, dan kini giliran Marcelo korbannya.

Tanpa striker jangkung tersebut, tentunya skuad besutan Harry Redknapp harus berjuang ekstra mengimbangi perlawanan Madrid. Tak ayal, empat gol anak-anak didik Jose Mourinho tak terbalaskan hingga akhir pertandingan.

Saat jumpa pers usai laga, Crouch enggan membuka pembicaraan pada media massa. Pengakuan datang dari Dawson, yang mengungkapkan permintaan maaf Crouch pada seluruh punggawa The Lilywhites.

“Insiden dia (Crouch) sudah dilupakan. Dia sudah minta maaf pada seluruh pemain, tapi dia ke Madrid untuk mengerahkan segalanya dan itu tidak berjalan sesuai rencana,” ujar Dawson.

“Saya tidak melihat saat dia diganjar kartu, jadi saya tidak tahu jika mereka kasar. Kejadian yang begitu cepat, saat Anda melawan tim seperti Real Madrid memang mengecewakan,” paparnya.

“Bermain 10 orang melawan Real Madrid pasti berat. Setelah kebobolan gol kedua, pertarungan seakan menanjak dan dua gol terakhir mereka benar-benar penyelesaian kelas dunia,” tegas Dawson.

LEAVE A REPLY