Laga Bola – Bandung FC menjamu kontra PSM Makassar akan menjadi laga pertemuan dua pemain Eropa yang kini merumput di Liga Primer Indonesia (LPI) di Stadion Siliwangi hari ini pukul 19.00 wib.

Tim tuan rumah Bandung FC selain menurunkan mantan pemain Aston Villa, Lee Hendrie, tentunya ingin meraih poin di kandang setelah kalah beruntun dalam lima pertandingan.

Sedangkan PSM Makassar yang kini ditangani Wilhelmus Gerardus Rijsbergen, siap menurunkan pemain bintang asal Belanda, Richard Knopper. Mantan bintang Ajax Amsterdam di era 2000 itu sudah tidak sabar membawa prestasi PSM Makasar dalam kompetisi yang digagas Arifin Panigoro.

Menghadapi PSM pada pertandingan yang berlangsung malam hari, Pelatih Bandung FC Nandar Iskandar menginstruksikan agar para pemainnya mewaspadai Richard Knopper. Dia mengaku sudah mendapat gambaran bagaimana peta kekuatan PSM saat melawan Batavia Union.

“Saya sudah dapat gambaran ketika mereka main lawan Batavia . Mereka punya pemain yang potensial, ditunjang dengan pemain asing. Tapi secara keseluruhan PSM perlu diwaspadai,” kata Nandar merujuk pada penampilan mantan pemain ADO Den Haag itu.

Mengenai pemain bintangnya, Hendrie, Nandar berharap pemain ini bisa mengoyak gawang PSM yang hingga laga keempat sudah kemasukan empat gol. Hendrie sudah mencetak satu gol saat menghadapi Batavia Union beberapa waktu lalu.

Sementara Wilhelmus, akan menurunkan mengubah komposisi ujung tombaknya. Pelatih yang akrab disapa Wim ini akan mendorong gelandang Richard Knopper sebagai bomber untuk mendampingi Andi Oddang.

LEAVE A REPLY