Ichsan pun berharap bisa segera pulih total dari cederanya.

Gelandang Sriwijaya FC Ichsan Kurniawan memiliki target tinggi menatap kompetisi musim 2017. Meski saat ini dirinya masih berkutat dengan pemulihan cedera lututnya, yang membuatnya absen lama memperkuat SFC pada Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.

Cedera itu pula yang membuatnya gagal terpilih masuk skuat timnas Indonesia untuk Piala AFF 2016. Ichsan sebenarnya merupakan salah satu gelandang muda potensial yang dimiliki Indonesia.

Sebelum menderita cedera, mantan penggawa timnas Indonesia U-19 itu memang menjadi salah satu andalan di lini tengah tim Laskar Wong Kito. Tercatat, dia sudah dimainkan dalam 18 pertandingan dan mencetak dua gol di ISC A.

“Saya hanya berdoa dan berharap di awal tahun 2017 bisa sembuh total, selalu diberikan keselamatan dan kesehatan untuk saya dan keluarga,” ucap Ichsan.

“Saya hanya berharap bisa benar-benar pulih dari cedera lutut, bisa kembali menggiring bola, dan bisa bermain full buat SFC musim depan. Saya ingin mengantarkan SFC juara kompetisi musim depan. Memang itu sudah jadi harapan dan cita-cita besar saya,” pungkasnya.(gk-70)

LEAVE A REPLY