Madrid Laga Bola – Mendominasi permainan dan penguasaan bola, Barcelona dipaksa tunduk atas Inter Milan di Liga Champions. Hasil tersebut disebut Vicente Del Bosque bisa terjadi di Piala Dunia nanti pada tim Spanyol. Membuat lebih banyak tembakan ke gawang dan penguasaan bola yang lebih dari 75% di kedua laga, Barcelona tetap tak mampu mengalahkan Inter. Tiket ke final Liga Champions akhirnya dikantungi Nerazzurri dengan keunggulan agregat 3-2.

Hasil laga tersebut diakui Del Bosque sebagai sebuah pelajaran penting buat timnas Spanyol jelang Piala Dunia.

“Itu adalah refleksi akan apa yang bisa terjadi pada kami dan soal apa sepakbola itu sebenarnya. Tim yang secara teknis superior … sebuah tim yang mendominasi segalanya (tapi) tak mampu memetik kemenangan. Saya pikir peringatan ini datang di saat yang tepat dan kami tak bisa mendiamkannya,” ungkap pelatih timnas Spanyol itu di Yahoosports.

Di Piala Dunia 2010 nanti timnas Spanyol memang diperkuat oleh banyak pemain Barcelona. Mulai dari Carles Puyol dan Gerrard Pique di lini depan hingga trio Andres Iniesta, Xavi Hernandez dan Sergio Basquets.

Dan apa yang terjadi di Piala Konfederasi lalu adalah contoh nyata kalau kekalahan Barca atas Inter bisa terjadi juga pada Spanyol. Di Afrika Selatan pertengahan tahun lalu, La Furio Roja tunduk atas Amerika Serikat 0-2 dalam laga yang sepenuhnya didominasi Spanyol.

Saat itu Spanyol berhasil melepaskan 29 tembakan berbanding sembilan yang mengarah ke gawangnya. Namun Iker Casillas cs harus tunduk oleh dua gol yang datang dari serangan balik.

“Setiap tim yang bekerja bersama dan datang bersama serta punya energi untuk bisa menyerang melalui counter attack berpeluang menimbulkan kerusakan. Di sepakbola Anda tak bisa bertahan dengan apa yang sudah Anda lakukan kemarin, Anda harus punya keinginan (untuk berkembang) dan harus bersiap untuk menghadapi kesulitan,” pungkas mantan bos Real Madrid itu.

LEAVE A REPLY