Laga Bola – Mantan pemain Juventus yang kini membela Wolfsburg, Diego Ribas turut menyoroti apa yang terjadi pada mantan klubnya tersebut. Diego mengatakan, keterpurukan Juventus saat ini bukan kesalahan para pemain.
Menurutnya, Del Piero dkk bukanlah pihak yang harus di salahkan, terkait menurunnya performa Bianconeri. Dari lima pertandingan terakhirnya di Serie A, Bianconeri hanya mampu mendulang satu kemenangan.
Diego menilai, pihak yang harus bertanggung jawab atas semua ini adalah pelatih Luigi Del Neri dan direktur klub Giuseppe Marotta. “Masalahnya tidak ada di pemain, tapi orang-orang yang ada disekitar mereka,” papar Diego.
“Saya melihat pertandingan mereka melawan Palermo. Mereka tidak terlihat menunjukan permain terbaiknya. Ada banyak pemain hebat di Juventus, tapi mereka membutuhkan pelatih yang lebih baik,” imbuhnya.
Pemain yang pernah tampil sebanyak 33 kali untuk Bianconeri ini juga yakin Juventus tidak dapat menembus zona Liga Champion. Diego beranggapan, Bianconeri masih akan mengalami masa-masa sulit.