Laga Bola – Persebaya Surabaya bertekad menampilkan permainan terbaik mereka untuk mengalahkan tim asal Belanda yang diperkuat sejumlah pemain keturunan Indonesia dalam laga amal “Untuk Indonesiaku” di Stadion Gelora 10 November, Surabaya Rabu 10 November.
“Persebaya akan menurunkan seluruh pemain terbaiknya dalam laga ini. Bahkan kalau perlu pemain yang baru kami rekrut yakni pemain asal Korea Selatan, Na Byung Yul juga akan diturunkan. Yang jelas kami akan suguhkan permainan terbaik kami. Kami tidak mau mengecewakan masyarakat Surabaya, khususnya para pendukung setia kami,” ujar CEO Persebaya Surabaya, Llano Mahardika.
Dia juga optimistis laga tersebut akan disambut antusias fans Persebaya sehingga Stadion Gelora 10 November yang berkapasitas 30 ribu tempat duduk akan dipadati penonton.
“Saya yakin, 80 persen lebih tiket akan laku terjual, karena saya tahu kebutuhan masyarakat Surabaya akan sebuah pertandingan sepakbola,” ujarnya.
Llano menjelaskan panitia saat ini sudah siap menggelar Laga Amal “ Untuk Indonesiaku” yang seluruh keuntungannya akan disumbangkan kepada korban bencana alam yakni banjir badang di Wasior, tsunami Mentawai dan letusan Gunung Merapi.
Sesuai rencana, selain berlaga di Surabaya, tim Belanda yang dipimpin pelatih Stanley Glenn Brard juga akan bertandang ke Malang untuk menghadapi Persema Malang di Stadion Gajayana Malang, Jumat 12 November 2010.
“Saya yakin, bukan hanya di Surabaya, masyarakat Malang pun juga antusias menyambut pertandingan amal ini,” papar Llano.
Sebagian anggota tim Indo-Holland telah berada di Jakarta Senin kemarin, sementara rombongan kedua dijadwalkan tiba hari ini. Sebelum bertolak ke Surabaya, tim keturunan akan dijamu oleh Menegpora Andy Mallarangeng.