Laga Bola – Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel),masih akan menjadi tempat uji coba timnas Indonesia. Bedanya, tim Merah Putih akan menjalani try out menghadapi Timor Leste, Minggu (21/11/2010). Ketua Panitia Piala AFF Indonesia Joko Driyono mengatakan, penunjukan Timor Leste merupakan pengganti timnas Filipina dan Kamboja yang batal bertanding dengan Bambang Pamungkas dkk.

”Timor Leste sebagai pengganti menghadapi timnas Indonesia di Palembang. Mereka merupakan tim yang paling memungkinkan untuk diajak beruji coba dengan Indonesia ketimbang tim lainnya yang terbelit masalah internal,” kata Joko kemarin.

Penunjukan Timor Leste sebenarnya merupakan bidikan awal pihaknya sebelum melirik peringkat FIFA lebih tinggi, yakni Fili-pina dan Kamboja. Sayang, kedua negara itu akhirnya mengubah rencana awal.

”PSSI telah menghubungi Timor Leste dan mereka menyatakan kesanggupannya.Mereka kemungkinan akan tiba di Palembang, 19 November mendatang,” ujar pria yang menjabat sebagai CEO PT Liga Indonesia tersebut. Selain menghadapi Timor Leste, Bambang dkk juga akan menghadapi timnas Taiwan,Rabu (24/11).

Jadwal pertandingan timnas Indonesia dengan Taiwan sesuai dengan jadwal yang sudah diputuskan sebelumnya. Asisten Pelatih Timnas Indonesia Wolfgang Pikal sangat menyesalkan kegagalan Indonesia tampil menghadapi Filipina dan Kamboja. Apalagi, pihaknya ingin mengetahui sampai sejauh mana kualitas timnya seusai menjalani pemusatan latihan di Senayan, Jakarta.

”Sangat disayangkan kami gagal menghadapi mereka,karena Timor Leste sebenarnya kurang berpengaruh besar untuk dijadikan latih tanding.Tapi, kami tak dapat berbuat banyak, kami harus memaksimal setiap kesempatan uji coba,” pungkas Pikal. Sekretaris Jenderal PSSI Nugraha Besoes menambahkan,kegagalan bertemu Filipina dan Kamboja sangat disayangkan.

Padahal, mereka dapat dijadikan tim sepadan Indonesia sebelum Merah Putih menjalani Piala AFF di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, 1–19 Desember mendatang. ”Filipinagagalke Indonesiakarena sembilan pemainnya tak mendapatkan izin dari instansi.Sementara timnas Kamboja memang sudah dibubarkan setelah menjalani Kualifikasi Piala AFF,” sebut Nugraha.

LEAVE A REPLY