BERLIN Laga Bola – Jika mantan pelatih Timnas Jerman Jurgen Klinsman tetap optimis dengan absennya kapten tim Michael Ballack, lain halnya dengan Franz Beckenbauer. Legenda sepakbola Jerman ini malah mengungkapkan sebaliknya.
Tanpa kehadiran Ballack di lapangan, Beckenbauer menilai pasukan Der Panzer akan lemah, terutama di lini tengah yang menjadi kunci serangan. Ya, gelandang milik Chelsea terpaksa mengurungkan niat tampil di Piala Dunia 2010, usai cedera yang membekap kaki kanannya.
“Tanpa Michael Ballack, akan sulit bagi Jerman. Tim kami akan lemah,” cetus Beckenbauer pada surat kabar Berlin, Der Tagesspiegel, dikutip dari Soccerway, Minggu (6/6/2010).
“Pastinya, kami harus bekerja keras jika ingin mewujudkan target mencapai semifinal,” tambahnya, seraya mengingat badai cedera yang menimpa skuad arahan Joachim Loew.
Selain Ballak, beberapa pemain juga mengalami cedera, seperti penjaga gawang Rene Alder, bek Heiko Westermann, gelandang Simon Rofels dan Christian Traesch. Dengan kondisi ini, apakah Jerman mampu menyudahi perlawanan Serbia, Ghana dan Australia di penyisihan Grup D?