Laga Bola – Manchester United berpeluang mencatat rekor tak terkalahkan di Liga Inggris musim ini. Namun Patrice Evra tak mau terlalu memikirkannya dan memilih fokus mengejar gelar juara.

Rekor tak terkalahkan MU masih awet setelah mereka melakoni 21 partai Liga Inggris musim ini. The Red Devils meraih kemenangan di 12 pertandingan dan seri di sembilan laga lainnya.

Dengan catatan ini, pasukan Sir Alex Ferguson pun punya peluang untuk menyamai rekor tak terkalahkan milik Arsenal di musim 2003/2004 dan Preston North End di tahun 1889. Meski demikian, Evra mau memikirkan rekor tersebut.

“Tak ada satu pun di skuad yang membicarakan tentang tantangan itu. Kami hanya berbicara tentang memenangi liga. Itulah hal yang paling penting,” lugas Evra.

Bek asal Prancis ini mengakui dengan status MU yang belum kalah musim ini, seluruh tim lain di Liga Inggris berlomba-lomba untuk mengalahkan mereka.

“Hari ini, semua negara berlawanan dengan Manchester United– semua orang ingin kita kalah. Tapi kami tidak kalah. (Memenangkan liga tanpa kalah) merupakan suatu tantangan besar bagi kami, tetapi hal yang terpenting adalah memenangkan liga,” tandasnya.

LEAVE A REPLY