Laga Bola – Nurdin Halid tidak berbicara banyak soal kongres PSSI di Bintan. Ketua umum PSSI itu mengatakan bahwa siapa pun yang akan menjadi ketua umum harus mengacu kepada statuta PSSI.

PSSI akan menggelar kongres empat tahunan di Bintan pada Maret mendatang. Salah satu agenda di acara tersebut adalah pemilihan ketua umum untuk periode 2011-2015.

Soal hal ini, Nurdin Halid tidak banyak memberikan tanggapan. “Sang Puang” lebih berbicara soal mekanisme dan persyaratan pemilihan ketua baru.

“Tidak ada aturan khusus. Tak ada pembicraan tersebut di dalam kongres. Karena siapa pun yang mau menjadi ketua umum dan anggota komite eksekutif harus mengacu pada statuta PSSI,” kata dia kepada wartawan.

“Yang menyampaikan agenda adalah Sekjen. Delapan minggu sebelum kongres, akan disampaikan tempatnya. Kemudian empat pekan sebelum kongres, Sekjen akan menyampaikan undangan. Itu mekanismenya.”

“Tidak ada munaslub. Hanya kongres biaasa. Prinsipnya semua yang berkaitan dengan kongres harus sesuai statuta.”

Saat ditanya apakah kali ini ada dukungan untuk Nurdin untuk menjadi ketua umum lagi di kongres Maret mendatang, Nurdin juga tak memberikan jawaban tegas. “Kalau itu memang ada, Alhamdulillah. Saya syukuri,” kata dia.

Kongres Maret nanti juga menjadi momen bagi PSM Makassar untuk menyampaikan pembelaan. Seperti diberitakan sebelumnya, PSM masih belum dipecat dari PSSI akibat tim Juku Eja itu menyeberang dari ISL ke LPI. Sedang dua klub penyeberang lainnya, Persibo Bojonegoro dan Persema Malang, sudah dipecat lewat kongres ini.

LEAVE A REPLY