Laga Bola – Kendati kompetisi Serie A musim 2010/2011 baru akan bergulir akhir Agustus nanti, namun Diego Milito telah mematok target untuk Inter Milan musim depan. Bomber timnas Argentina ini bertekad kembali mengantar Nerazzuri menyabet treble winners, musim lalu.

Milito, yang jadi aktor utama dibalik keberhasilan Inter meraup Scudetto Serie A, Coppa Italia dan Liga Champions musim 2009/2010 mengaku tak sabar untuk segera beraksi bersama pelatih anyar Rafael Benitez di musim depan. Bomber yang telah menolak tawaran menarik dari mentornya Jose Mourinho untuk gabung ke Real Madrid ini menegaskan bakal memberikan kontribusi maksimal seperti yang ditampilkannya musim lalu.

Namun sebelum beraksi musim depan, bomber 31 tahun ini mengaku akan tampil maksimal saat Inter berjuang menambah dua trofi tambahan dalam waktu dekat ini saat turun di ajang Super Cup Eropa dan Super Cup Italia.

“Jelas, tantangan ini sangat menarik, sebab kami memiliki peluang untuk memenangi dua trofi lagi dalam sepekan ke depan,” ungkap Milito.

“Merupakan hal penting bagi kami untuk menemukan bentuk permainan terbaik kami sejak awal. Kami harus menjalani sesi latihan yang baik dan mengawali kampanye musim depan dengan kemenangan,” tambahnya.

“Memang, melakukan hal serupa seperti yang kami lakukan musim lalu tidak akan berjalan mudah. Tapi, target kami adalah selalu berusaha menampilkan kemampuan maksimal,” lanjut mantan striker Real Zaragoza dan Genoa ini.

“Saya yakin, klub ini berada di jalur yang tepat untuk memenangi segalanya. Salah satunya, berusaha melakukan seperti yang kami lakukan musim lalu. Dan kami akan berusaha menggapai target tersebut (treble),” tandasnya.

LEAVE A REPLY